murniramli

Kata “Ubah” dalam bahasa Jepang

In Bahasa Jepang on Januari 14, 2012 at 11:54 pm

Kata perubahan berasal dari kata dasar “ubah”, yang memiliki bentukan : mengubah, mengubahkan, memperubahkan, berubah, berubah-ubah, terubah, diubah, perubahan, ubahan, pengubah, peubah, dan pengubahan. Kata ini memiliki cakupan makna : menjadi berbeda dari bentuk asalnya, berganti, bertukar, dan beralih.

Bagaimana dengan kosakata yang menyatakan “ubah” dalam bahasa Jepang?

Saya pertama kali mengenal kata “kawaru” (v) yang ditulis dalam huruf kanji 変わる, yang artinya adalah berubah. Contoh kalimat yang bisa dibentuk dengan kata ini adalah sbb:

天気が変わる(Tenki ga kawaru = Cuaca berubah)

味が変わる(Aji ga kawaru = Rasanya berubah)

大きなものから小さなものに変わる(ookina mono kara chiisana mono ni kawaru = berubah dari barang besar menjadi kecil)

変わるために行動を起こす(kawaru tameni koudou o okosu = Untuk berubah, ada aksi)

Dalam ulasan definisinya kata 変わる memilki makna,perbedaan dengan kondisi semula, dan atau hal yang tidak biasa. Kata ini adalah bentuk intransitif, dan jika diubah menjadi transitifnya maka bentuknya menjadi 変える(kaeru) yang berarti mengubah.

Dalam perkembangan selanjutnya, saya mengenal bentukan dari kata 変わる yang banyak sekali variasinya, contohnya 変化、変身、変心、変成、変更、変異、変人、変名、変遷、変策、dll. Dari bentuk kanjinya, kita dapat memahami apa yang berubah, misalnya kata 変心 (hensin), berarti hatinya yang berubah; kata 変身 (hensin) artinya berubah fisik, seperti tokoh Satria Baja Hitam atau Sailor Moon, ketika hendak berubah fisik dari orang biasa menjadi hero, mereka selalu berteriak, “Hensin !”.

Saya mengalami kesulitan menggunakan kata-kata yang maknanya berdekatan, misalnya 変化 (henka) dan 変更 (henkou). Kadang-kadang kata 変遷(hensen) juga cukup menyulitkan saya. Misalnya penggunaan dalam kalimat berikut :

ブランドの変更 atau ブランドの変遷 atau ブランドの変化 , yang mana yang paling benar? (ブランド= burando, artinya merek).

Untuk menganalisanya saya menggunakan kamus Jepang yang ada di sini.

Kata 変更 dapat digunakan untuk :

1) 計画・方針の変更(Perubahan rencana, prinsip)

2) 法律・制度の変更(Perubahan perundangan,kebijakan)

3) 組織・チームなどの変更 ( Perubahan organsisasi, kelompok, tim)

4) マイナス・悪い方向の変更(Perubahan dari negatif atau arah yang tidak bagus)

Adapun kata 変化 dapat dipergunakan untuk :

1) 物理的・化学的な変化(Perubahan secara fisik dan kimiawi)

2) 人・考えなどの変化(Perubahan sikap dan pemikiran orang)

3) 身辺・生活などの変化 (Perubahan urusan, kehidupan)

4) 生き物・動物などの変化(Perubahan makhluk hidup/hewan, dll)

5) 建物・外見などの変化(Perubahan bangunan dan bentuk)

6) 季節・様相等の変化(Perubahan musim, aspek, penampilan, dll)

7) 歴史・社会などの変化(Perubahan sejarah, masyarakat, dll)

8) 組織・集団等の変化(Perubahan organisasi, kelompok)

9) 交渉の様態・方針の変化(Perubahan etika dan prinsip negosiasi)

Sementara kata 変遷 penggunaannya adalah sbb :

1) 歴史・社会などの移り変わり(Transisi sejarah dan masyarakat)

Berdasarkan penggunaan kata-kata tersebut di atas, maka kita dapat menyatakan bahwa kalimat-kalimat di atas adalah benar, dengan makna yang berbeda-beda.

Adapun makna “mengubah atau mengganti, atau pergantian” biasanya digunakan kata 変える (baca kaeru). Kata ini dipergunakan untuk mengganti barang, orang, dll. Misalnya dalam kalimat berikut :

女性の役割に対して世界の見方が変える(Mengubah cara pandang dunia terhadap masalah peranan wanita)

家族の為に、進路を変える (Demi kepentingan keluarga, jurusan/rute hidup saya ubah)

Selain dengan kata dasar 変わる atau 変える、makna ubah masih dapat diterjemahkan menjadi beberapa kata berikut :

1) 替わる (baca : kawaru) atau 替える(kaeru)artinya mengganti, shift atau mengubah. Perubahan yang berlangsung adalah perubahan total, bukan sebagian, sehingga perubahan menyebabkan terbentuknya barang baru.

Contoh :

田中さんと席を替わる (Saya berganti tempat duduk dengan Tanaka san)

互いに部分的に入れ替わる (Mereka saling mengganti bagian-bagiannya)

冬の服に着替える(Mengganti ke baju musim dingin)

 

2)代わる (baca kawaru) atau 代える(kaeru) artinya mewakili,mensubtitusi atau bergilir, misalnya :

社長に代わって挨拶する(Saya mewakili pimpinan menyampaikan sambutan)

代わる代わる話す(Mereka bergantian berbicara)

親は代わるものではない(Orang tua adalah tidak bisa disubsitusi)

 

3) 換わる( baca kawaru) atau 換える(kaeru)

座席を換わる (Mengubah posisi tempat duduk)

古いファイルに置き換わる(Mengubah tempat penyimpanan ke file yang lama)

言い換えれば、インドネシアは発展途上国である(Dengan kata lain, Indonesia adalah negara berkembang)

名古屋駅で電車を乗り換える(Saya ganti kereta di Stasiun Nagoya)

Demikianlah, dibandingkan dengan kosa kata bahasa Indonesia, kosa kata bahasa Jepang sangat complicated, tetapi menjadi sebuah kesenangan tersendiri apabila kita mempelajarinya sambil mendalami asal pembentukan dan berani menggunakannya dalam kalimat-kalimat.

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Tinggalkan komentar